INFORMASI UMUM PPA

Universitas Diponegoro membuka pendaftaran Ujian Mandiri Program Pendidikan Profesi Akuntansi (PPA) Fakultas Ekonomika dan Bisnis pada Semester Gasal Tahun Akademik 2016/2017 yang diselenggarakan secara terpadu di sistem pendaftaran UM yang dikelola oleh Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (LP2MP) Universitas Diponegoro. Pendaftaran UM Pendidikan Profesi Akuntansi (PPA) Gelombang I Semester Gasal TA 2017/2018 akan dilakukan pada :

  • Pengambilan No Registrasi / PIN tgl 1 Februari  – 25 MAret 2017 Pukul 12.00 WIB
  • Pembayaran biaya pendaftaran tgl 1 Februari  – 25 Maret 2017 Pukul 15.00 WIB
  • Pengisian formulir / Cetak Kartu Ujian tgl 1 Februari – 26 Maret 2017 Pukul 12.00 WIB

Seleksi Tes

Seleksi tes berupa : Tes Potensi Akademik dan Tes Bahasa Inggris

Persyaratan Pendaftaran

  • 2 (dua) lembar  foto copy ijazah & transkrip nilai S-1 Ekonomi Akuntansi / non Akuntansi yang terakreditasi.

     

    PTN /PTS dengan ijazah,yang telah dilegalisir (SKL bila ijazah belum keluar ).PT Luar negeri dengan Ijazah yang telah dilegalisir oleh Direktorat Jenderal DIKTI.
  • Mengikuti tes tertulis
  • Fotocopy Sertifikat TOEFL
  • Surat rekomendasi (terdapat dalam formulir pendaftaran)
  • Pas poto berwarna 3×4 (4 lembar)

Semua dokumen dikumpulkan ke Program Pendidikan Akuntansi (PPA) Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Diponegoro Tembalang Semarang

Biaya Pendaftaran

Rp. 500.000, (lima ratus ribu rupiah).  

Pelaksanaan Test

Ujian PPA Gelombang I Semester Gasal TA 2017/2018 dilaksanakan tanggal 2 April 2017 di Gedung Fak HUKUM UNDIP Tembalang

Pengumuman Hasil

Hasil seleksi gelombang I Semester Genap TA 2016/2017 akan diumumkan secara online di web ini tanggal 15 April 2017  

INFORMASI SEKRETARIAT
Jl.Erlangga Tengah No.17 Semarang; Telp (024) 8450661 , Fax (024) 8450662; Email : ppafeundip@gmail.com
Jika peserta pernah mengambil PIN pada gelombang sebelumnya, untuk mengikuti test pada gelombang ini harus get pin lagi. Panitia tidak memberikan toleransi terhadap kesalahan pengambilan PIN.